Wishful Wednesday [10]: Eleanor & Park dan Petualangan Sherlock Holmes

Halo semua.. Bagi semua yang merayakan Natal, karena hari ini juga bertepatan, saya mengucapkan "Selamat Natal" semoga selalu dilimpahi berkatNya 0:)

Nah, pada hari ini saya ingin share wishlist saya di hari rabu... Pilihan saya ada pada...



Judul Buku: Eleanor&Park
Penulis: Rainbow Rowell
Penerbit: Phoenix Publishing Project (Ufuk)
Bisa dibeli di [link]
Sinopsis:
Eleanor itu gendut. Dirinya pun berpikir dia begitu... Sebenarnya dia tidak segendut yang dipikirkannya. Pikirnya, pasti aku tidak semenjijikan itu.

Bono, vokalis U2, bertemu dengan istrinya di SMA, kata Park. 

Begitu pula Jerry Lee Lewis, jawab Eleanor. 
Aku tidak bercanda, Park meyakinkan. 
Tentu, Eleanor menambahkan, kita ini 16 tahun. 
Bagaimana dengan Romeo dan Juliet? 
Dangkal, bingung, lalu mati. 
Aku mencintaimu, Park mengatakan. 
Karena itulah..., jawab Eleanor. 
Aku tidak bercanda, katanya. 
Kamu memang tidak boleh becanda....

Buku tentang dua orang yang unik, berlatar belakang tahun 80-90an (?) juga banyak review mengenai buku ini yang mengatakan sweet abis, apalagi covernya yang putih gading itu mengundang mata banget.. membuat
saya pengen buku ini. Sayang, saat sudah diterjemahkan, covernya... covernya.. covernya... (silakan tebak sendiri) tapi ini gak membuat saya jadi gak pengen beli ini.. Selain karena dompet pelajar saya kelewat gak mampu beli buku import (begitu juga kemampuan Inggris saya yang sebetulnya perlu diasah lagi)..
Intinya, saya pengen merasakan lagi kisah 2 orang yang sweet, kayak The Fault In Our Stars dan Stargirl ;)

Pilihan lain jatuh pada...
Petualangan Sherlock Holmes
Judul Buku: Petualangan Sherlock Holmes
Penulis: Sir Arthur Conan Doyle
Penerbit: PT. Gramedia Pustaka Utama
Bisa dibeli di [link]
Sinopsis buku: 

Melalui tokoh-tokoh kliennya yang datang minta pertolongan kepada konsultan detektif pertama di dunia ini, pembaca diajak mengunjungi kamar sewaan di Baker Street No. 221B yang termasyur itu, di mana Holmes yang eksentrik dan Dr. Watson yang istimewa pernah tinggal. Lalu, pembaca akan juga dibawa untuk menikmati daerah pedesaan di Inggris bersama ahli pengambil kesimpulan ini, ketika ia menguakkan sebuah misteri, memecahkan teka-teki, dan menangkap para pelaku kejahatan-atau kadang-kadang melepaskan mereka begitu saja. 

Mulai dari Skandal di Bohemia di mana Holmes berjumpa dengan wanita yang sangat dikaguminya, sampai pengalamannya yang mendebarkan dalam Petualangan di Copper Beeches, cara-cara penyelesaian masalah yang dilakukannya sangat di luar dugaan, sedangkan alur ceritanya sendiri benar-benar sangat memukau.

Nah, novel Sherlock Holmes ini udah jadi incaran sejak lama, namun masih belum bisa terbeli :D
Kisah-kisah pendek yang bisa membuat saya membacanya di waktu terpisah dan secara acak sambil tetep bisa lebih mengenal Sherlock Holmes sepertinya membuat saya tergiur dengan buku ini... Apalagi saya sedang mencoba membaca sambil mengoleksi seri Sherlock Holmes ;)

Yuk mari ikut tulis keinginan bukumu di hari Rabu, caranya:
wishful wednesday
  • Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu :)
  • Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  • Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post Wishful Wednesday-nya Books To Share) . Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  • Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu :D
NOTE: Lagi ada giveaway dari Mbak Astrid untuk postingan WW hari ini.. Jadi cepat tulis keinginanmu di hari rabu Natal ini dan masukan linknya di Mr.Linky ;)

Hope you guys have a wonderful Christmas today :D

OL

Comments

  1. Buku yang atas, WWku minggu lalu :D

    Semoga terkabul yaa... ;)

    @lucktygs
    luckty.wordpress.com/2013/12/24/wishful-wednesday-37-prom-and-prejudice/

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah, sama kita :) Semoga terkabul juga, mbak ;)

      Delete
  2. penasaran sama eleanor n park juga :) semoga beruntung yaaa

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

100 Jam - Amalia Suryani dan Andryan Suhari

Luna - Julie Anne Peters

Loves in Insa-Dong - Indah Hanaco